email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Rabu, 19 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Anto Baret Luncurkan Album “Sketsa Jalanan”, Suara Jalanan dalam Gema Distorsi Rock

by Catur Priatno
6 April 2025

JAVASATU.COM-JAKARTA- Penyanyi jalanan sekaligus budayawan legendaris, Anto Baret, kembali menyuarakan nurani rakyat melalui album terbarunya bertajuk Sketsa Jalanan. Album ini resmi dirilis dan sudah dapat dinikmati di berbagai platform musik digital.

Anto Baret. (Foto: Istimewa)

Melalui sembilan lagu yang dikemas dalam balutan rock balada yang bertenaga, Anto tetap konsisten menyuarakan kritik sosial, potret kehidupan kaum pinggiran, hingga seruan damai dan cinta tanah air.

“Sketsa Jalanan adalah gambaran perjalanan panjang saya sebagai musisi jalanan sejak akhir 1970-an. Lagu-lagu di dalamnya lahir dari suara hati rakyat kecil yang sering diabaikan,” ujar Anto Baret kepada media, Minggu (6/4/2025).

Daftar lagu dalam album ini meliputi:

  1. Ayah Ibu

  2. Lelaki Malam

  3. Jl. Bulungan

  4. Laskar Bingung

  5. Jalanan

  6. Sajak Orang-orang Penganggur

  7. Sketsa Jalanan

  8. Arwah

  9. Kabar Dama

Album ini juga melibatkan sejumlah musisi papan atas seperti Toto Tewel, Mike Marjinal, Bob Marjinal, Tege Dreads, dan Yose Kristian. Kolaborasi ini menghasilkan sajian musik penuh distorsi namun tetap menyuarakan pesan dengan lirik yang lugas dan penuh makna.

“Musiknya keras, tapi pesannya tetap lembut dan menyentuh. Kami ingin menunjukkan bahwa suara jalanan tidak boleh diremehkan,” tambahnya.

(Foto: Istimewa)

Dengan rekam jejak panjang dalam dunia musik jalanan, Anto Baret dikenal sebagai salah satu pendiri sekaligus ikon Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ). Ia telah merilis sejumlah album sejak awal 1980-an, di antaranya Laskar Bingung Menyerbu Jakarta (1982), Serenade bersama KPJ Jakarta (1985), Salam Satu Jiwa Etnik Jawa Timuran (2008), dan Gonjang Ganjing (2015). Terakhir, ia juga merilis single berjudul Senyawa pada 2023.

BacaJuga :

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir

Solois Malang Verenathania Rilis EP Perdana Versi Live Session, Usung Tiga Lagu Andalan

Tak hanya itu, salah satu karya kolaboratifnya “Kontrasmu Bisu, Lonteku” bahkan dinyanyikan oleh Iwan Fals dalam album Ethiopia (1984).

Dengan Sketsa Jalanan, Anto Baret membuktikan bahwa semangat perjuangan lewat musik jalanan masih menyala, dan suaranya tetap relevan di tengah dinamika zaman. (Tur/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Anto BaretmusikMusik Jalanan

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Keselamatan Pejalan Kaki Jadi Salah Satu Prioritas Operasi Zebra Semeru Kabupaten Malang

Inovasi Es Krim Daun Kelor Santri Malang Diklaim Bisa Cegah Kanker dan Jantung

Babinsa Kodim Blora Turun Malam bersama Warga untuk Jaga Lingkungan

Polres Malang Pasang 60 Baliho Imbauan Keselamatan di Titik Rawan Kecelakaan

Kasus Kekerasan Seksual ABK di Gresik Terungkap, Pelaku Lansia Ditangkap di Warkop

PLN Beri Diskon 50% Tambah Daya Lewat “Power Hero”, Berlaku hingga 23 November

Bupati Malang Turun Tangan Tangani Kasus Hidrosefalus Langka pada Bocah di Bululawang

Bromo Tutup Sementara saat Wulan Kapitu 2025, Ini Jadwal dan Aturannya

Satlantas Polres Malang Gencarkan Edukasi Pelajar Selama Operasi Zebra Semeru 2025

Satpol PP Gresik Sisir Bawean, Sosialisasi Cukai dan Gempur Rokok Ilegal

Prev Next

POPULER HARI INI

Warga Griya Shanta Demo di Pengadilan Negeri Malang, Tolak Jalan Tembus

Indomobil eMotor Tyranno Terbaik di Kelasnya, Sabet “Best Low Electric Motorcycle 2025”

Satpol PP Gresik Sisir Bawean, Sosialisasi Cukai dan Gempur Rokok Ilegal

Bambang Setiya Budi Terpilih Pimpin Himpunan Dapur Mitra Generasi Emas Jawa Tengah

Kasus Kekerasan Seksual ABK di Gresik Terungkap, Pelaku Lansia Ditangkap di Warkop

BERITA LAINNYA

Babinsa Kodim Blora Turun Malam bersama Warga untuk Jaga Lingkungan

PLN Beri Diskon 50% Tambah Daya Lewat “Power Hero”, Berlaku hingga 23 November

Indomobil eMotor Tyranno Terbaik di Kelasnya, Sabet “Best Low Electric Motorcycle 2025”

Smartboard Presiden hingga Wilayah 3T, Nasky: Pemerataan Pendidikan yang Adil

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir

Presiden Prabowo Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran

Siswa Sekolah Angkasa Yasarini Lanud Sultan Hasanuddin Lolos Final AEF 2025

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Workshop Literasi Keuangan Perkuat Serikat Pekerja Kawal Transparansi Perusahaan

Cegah Banjir Musim Hujan, Koramil Jepon dan Warga Bersihkan Sungai Kidangan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

Ribuan PJU Tanpa Meteran, Pemkab Malang Rogoh Rp40 Miliar per Tahun

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

%d