Javasatu.com
email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Sabtu, 12 Juli 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Ini Hal Penting Disampaikan Bupati Yani untuk CPNS Gresik, Simak

by Sudasir Al Ayyubi
6 Agustus 2022

JAVASATU.COM-GRESIK- Sebanyak 120 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) angkatan 51, 52 dan 53 Kabupaten Gresik formasi tahun 2021 menjalani Latsar (Pelatihan Dasar). Ini adalah syarat wajib yang harus ditempuh para CPNS untuk selanjutnya diangkat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik.

Bupati Yani saat memberikan arahan kepada CPNS Gresik yang mengikuti Pelatihan Dasar. (Foto: Istimewa)

Selain itu, tujuan dari Latsar bagi para CPNS ini adalah untuk membangun integritas moral, kejujuran, semangat nasionalisme dan kebangsaan. Juga mencetak para ASN yang profesional dan kompeten dibidangnya.

Mereka para CPNS yang sudah hampir satu tahun melakukan orientasi di lingkup Pemkab Gresik itu, mulai Jumat (5/8/2022) akan menjalani Latsar selama tiga bulan ke depan. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Bupati Gresik H. Fandi Akhmad Yani.

KONTEN PROMOSI

Gus Yani sapaan akrab Bupati Gresik kepada para CPNS menyampaikan bahwa kepala daerah mempunyai visi misi demi kemajuan daerah masing-masing termasuk di Kabupaten Gresik.

Ia meminta agar para CPNS tersebut ikut serta dalam suksesnya roda pemerintahan dan juga pelaksanaan visi misi Bupati dan Wakil Bupati yang dituangkan didalam Nawakarsa.

“Sebagai ASN, sudah barang tentu untuk mengabdikan diri kepada bangsa dan negara. Termasuk dalam membantu kami (Bupati dan Wakil Bupati Gresik) dalam mensukseskan visi misi yang sudah dituangkan didalam program Nawakarsa pembangunan Kabupaten Gresik,” kata Gus Yani.

Selain itu, Gus Yani juga menitipkan tiga hal penting kepada para CPNS peserta Latsar. Pertama, Gus Yani meminta kepada CPNS sebagai abdi negara di lingkungan Pemkab Gresik hendaknya dapat berperan dalam efisiensi dan efektifitas terhadap pengelolaan potensi sumber daya yang ada.

BacaJuga :

Gerai Sembako Kopdes Merah Putih Desa Dapet Resmi Diluncurkan 

PKPRI Gresik Bagi 100 Paket Sembako untuk Tukang Becak di Hari Koperasi

“Sebagai ASN harus mampu dan terampil disegala kondisi dan situasi. Maka kita harus terukur dalam kebijakan apapun,” katanya.

Para CPNS Gresik mengikuti Pelatihan Dasar. (Foto: Istimewa)

Kedua, lanjutnya, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Menurut Gus Yani, sebagai ASN dituntut untuk bekerja secara profesional dan bertanggung jawab.

“Apalagi saat ini, kita dihadapkan pada era digitalisasi modern yang semakin menunjang kinerja kita untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat. Maka tidak ada alasan untuk bermalas-malasan sekarang,” pungkasnya.

Hal yang tak kalah penting lagi, kata Gus Yani adalah memberdayakan masyarakat.

“Masyarakat harus diberikan ruang dan kesempatan untul berkontribusi membangun daerah. Maka perlu adanya peran ASN untuk memberikan pendampingan dan penjelasan terkait hal ini,” katanya.

Kegiatan Latsar ini selain dihadiri Bupati Gresik, juga dihadiri oleh Kepala BPSDM Provinsi Jawa Timur dan juga para pejabat dilingkungan Pemkab Gresik. (Bas/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: CPNS GresikFandi Akhmad YaniPNS Gresik

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Gerai Sembako Kopdes Merah Putih Desa Dapet Resmi Diluncurkan 

Lycoz Tampil Berani di Malang Fashion Runway 2025, Usung Blackpink Kebaya

ADVERTISEMENT

Paman dan Keponakan di Kota Malang Rebutan Aset, Ini Faktanya

PKPRI Gresik Bagi 100 Paket Sembako untuk Tukang Becak di Hari Koperasi

LSP Perkerisan Indonesia Lakukan Sertifikasi Kompetensi Nasional, Cetak Edukator dan Kurator

Prev Next

POPULER HARI INI

LSP Perkerisan Indonesia Lakukan Sertifikasi Kompetensi Nasional, Cetak Edukator dan Kurator

Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Pembangunan Gedung SMP Ponpes An Nur 3 Malang

Lycoz Tampil Berani di Malang Fashion Runway 2025, Usung Blackpink Kebaya

Umpatan “Ndasmu” Menurut Rasa Bahasa Jawa

DPRD Gresik Usulkan PT Smelting Hapus Utang Rp 20 M Mantan Karyawan

BERITA LAINNYA

LSP Perkerisan Indonesia Lakukan Sertifikasi Kompetensi Nasional, Cetak Edukator dan Kurator

TNI Bikin Kejutan Ultah untuk Jenderal Prancis di Tengah Latihan Bastille Day

Panen Raya di Deli Serdang, Panglima TNI: Ketahanan Pangan adalah Pertahanan Negara

AION UT Siap Meluncur, Mobil Listrik AI Bergaya Eropa Bidik Pasar Urban

Sebanyak 173 Prajurit TNI Pulang dari Kongo, Sukses Emban Misi Perdamaian

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Santhi Puja di Pura Luhur Duwijawarsa Malang untuk Kesejahteraan Jawa Timur

Seragam dan Buku Habis Terbakar, Anggota Dewan Suyadi Kawal Pelajar SMPN 19 Malang

Umpatan “Ndasmu” Menurut Rasa Bahasa Jawa

LSP Perkerisan Indonesia Lakukan Sertifikasi Kompetensi Nasional, Cetak Edukator dan Kurator

Penutupan Porprov Jatim 2025 di Kanjuruhan Disorot: Anak Haus, Salat Terabaikan, Lighting Gelap

KONTEN PROMOSI
  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved