JAVASATU.COM-GRESIK- SMP YPI Darussalam 1 Cerme di kabupaten Gresik memulai kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) pada Senin, 15 Juli 2024. Acara ini tidak hanya menyambut peserta didik baru, tetapi juga menjadi hari pertama masuk bagi siswa kelas 8 dan 9. Kegiatan ini mendapat antusiasme tinggi dari para peserta didik.
Rangkaian kegiatan MPLS berlangsung selama empat hari, dari 15 Juli hingga 18 Juli 2024. Hari pertama MPLS dimulai dengan upacara pembukaan yang diikuti oleh seluruh peserta didik dan dewan guru. Kepala SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Harianto, M.Pd, membuka acara dengan memberikan ID Card secara simbolis kepada perwakilan peserta didik.
Dalam sambutannya, Harianto mengucapkan selamat datang kepada semua peserta didik baru yang kini menjadi bagian dari keluarga besar SMP YPI Darussalam 1 Cerme. Ia juga mengapresiasi peserta didik yang bertugas dalam upacara tersebut.
“Semoga kita semua bisa menjadi pribadi unggul yang mampu melakukan yang terbaik dibandingkan sebelumnya. Semua saling bersinergi menjadi satu, sehingga mampu menjadikan kekuatan untuk lembaga, khususnya SMP YPI Darussalam 1 Cerme,” ujarnya.
Setelah upacara pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan mengaji. SMP YPI Darussalam 1 Cerme, yang berbasis Al-Qur’an dan Pondok Pesantren, menurut Harianto, menjadikan mengaji sebagai bagian dari komitmen sekolah. Selanjutnya, kegiatan diisi dengan perkenalan dan dinamika kelompok agar para peserta didik dapat saling mengenal.
Diungkapkan Harianto, sejumlah materi penting diberikan selama kegiatan MPLS, termasuk wawasan kebhinekaan global, menciptakan lingkungan belajar yang inklusif dan aman, serta pengenalan ASWAJA dan IPNU-IPPNU.
“SMP YPI Darussalam 1 Cerme juga mengundang Polsek Cerme untuk memberikan materi tentang disiplin berlalu lintas, bahaya narkoba, dan anti korupsi. Peserta didik baru dibekali cara mengembangkan komitmen dan harapan untuk menumbuhkan sikap positif,” imbuhnya.
Selain pemberian materi, lanjut dia, MPLS juga diisi dengan kegiatan fun game dan demo ekstrakurikuler yang dimiliki oleh SMP YPI Darussalam 1 Cerme. Puncak penutupan MPLS akan menampilkan pentas seni dari masing-masing kelompok peserta didik baru. Rangkaian kegiatan yang tersusun ini menciptakan suasana MPLS yang menyenangkan dan bermanfaat bagi peserta didik. (Bas/Saf)