JAVASATU.COM- Kepala SMP Maarif Al-Karimi Gresik, Sholahiyah, S.Ag, M.Pd, meraih Anugerah PAIS LOVE 2025 sebagai Juara II Kepala Sekolah Implementator Pengembangan Pendidikan Agama Islam (PAI). Penghargaan tersebut diberikan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Gresik.

Penghargaan diserahkan dalam Upacara Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Tahun 2026 yang digelar di MTs Negeri Gresik, Jalan Raya Metatu, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik, Sabtu (3/1/2026).
Sholahiyah mengatakan, capaian tersebut merupakan hasil kerja kolektif seluruh civitas akademika SMP Maarif Al-Karimi, khususnya guru Pendidikan Agama Islam (PAI), dalam mengembangkan pembelajaran berbasis keagamaan.
“Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja cerdas guru PAI, ustaz dan ustazah, serta seluruh civitas akademika yang konsisten meningkatkan kualitas pembelajaran dan inovasi Pendidikan Agama Islam,” kata Sholahiyah.
SMP Maarif Al-Karimi Gresik tercatat sebagai satu-satunya SMP swasta berbasis pesantren di Kabupaten Gresik yang meraih penghargaan tersebut. Sekolah ini berlokasi di Desa Tebuwung, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik.
Menurut Sholahiyah, penilaian Anugerah PAIS LOVE dilakukan Kemenag Gresik terhadap sejumlah program pengembangan Pendidikan Agama Islam yang diterapkan sekolah selama 2025.
“SMP Al-Karimi dinilai unggul dalam program sekolah berbasis agama dan konsistensi pelaksanaan Pendidikan Agama Islam,” ujarnya.
Ia menjelaskan, terdapat 10 program unggulan PAIS yang menjadi dasar penilaian, antara lain pengajaran Al-Qur’an melalui program Tuntas Baca Tulis Al-Qur’an (TBTQ), kelas tahfidz, pembelajaran fikih, Al-Qur’an Hadits, SKI, mata pelajaran diniyah, serta muatan lokal pesantren.
Selain itu, sekolah juga menjalankan program pembiasaan keagamaan, salat berjamaah, pengajian rutin, pembinaan karakter, pengembangan spiritual, kegiatan sosial, pembinaan guru PAI, pengembangan kurikulum, serta evaluasi dan monitoring pendidikan agama Islam.
Sebagai program penunjang, SMP Maarif Al-Karimi juga rutin melaksanakan salat dhuha, salat duhur berjamaah, bakti sosial, santunan, lomba keagamaan, khatmil Qur’an, serta tadarus Al-Qur’an saat apel pagi. (hoo/nuh)