JAVASATU.COM-GRESIK- Madrasah Aliyah (MA) Roudlotul Ulum Banyutengah, Panceng, Gresik, berhasil meraih juara pertama dalam Lomba Senam UKS/M tingkat Kabupaten Gresik. Dalam kontestasi ini, MA Roudlotul Ulum membuktikan diri sebagai yang terbaik di antara SMA, SMK, dan MA se-Kabupaten Gresik.
MA Roudlotul Ulum mengirimkan 10 siswa sebagai delegasi mewakili Tim UKS Kecamatan Panceng dalam perlombaan tahunan ini.
Lomba yang digelar oleh Tim Pembina UKS/M Kabupaten Gresik ini berlangsung di Wahana Ekspresi Poesponegoro (WEP) pada Selasa (17/9/2024).
Acara dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Gresik sekaligus Ketua Umum UKS/M Kabupaten Gresik, Achmad Washil Miftahul Rachman.
Sebanyak 16 tim UKS/M dari kecamatan se-Gresik turut berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Kepala MA Roudlotul Ulum, Isnanto, mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi para siswa dalam ajang ini.
“Prestasi ini sangat membanggakan, apalagi kami mampu bersaing dan mengungguli sekolah-sekolah negeri,” ujarnya.
Isnanto juga berharap kemenangan ini bisa memotivasi siswa untuk berprestasi di bidang lainnya.
Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan MA Roudlotul Ulum, yang turut mengawal persiapan siswa selama dua minggu, juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras dan dedikasi para siswa.
“Dalam waktu singkat, mereka berhasil menjadi yang terbaik. Semoga ini bisa menjadi semangat untuk prestasi lainnya,” tambahnya.
Kasi Kesejahteraan Rakyat Kecamatan Panceng, Yulis Faridah Ariyani, yang ikut mendampingi perlombaan, juga mengapresiasi kesiapan MA Roudlotul Ulum.
“Semoga prestasi ini bermanfaat dan kolaborasi antar sekolah bisa terus berjalan dengan baik,” harapnya.
Hasil perlombaan senam UKS/M tingkat SMA/SMK/MA Kabupaten Gresik 2024 adalah sebagai berikut:
Juara 1: MA Roudlotul Ulum Panceng
Juara 2: MAN 2 Gresik
Juara 3: MAN 1 Gresik
Harapan 1: SMAN Driyorejo
Harapan 2: SMAN Cerme
Harapan 3: SMAN Kebomas
(Hoo/Nuh)