JAVASATU.COM-GRESIK- Sebagai sekolah yang memiliki segudang prestasi. SD Muhammadiyah 1 GKB Gresik (SD Mugeb) terus melakukan upaya peningkatan pembelajaran siswa dan guru.
Tak hanya dengan lembaga pendidikan dalam negeri, SD Mugeb juga menjajal kerjasama dengan Loei Primary Educational Service Area Office 2, asal Negara Thailand.
Hal itu terlihat saat lembaga pendidikan yang membawahi total 175 sekolah di Provinsi Loei, Thailand itu mengujungi SD Mugeb, Kamis (29/12/2022).
9 orang asal Thailand yang ikut dalam kunjungan tersebut terkesima dengan suasana sekolah yang dipenuhi aneka flora dan fauna. Mereka juga diajak memberi makan ikan koi.
Kepala SD Mugeb, M. Nor Qomari mengaku senang dan bangga atas kunjungan lembaga pendidikan asal Thailand ini. Dirinya menjelaskan, tujuan dari kunjungan tersebut sebagai upaya peningkatan pendidikan di negara masing-masing.
“Menjadi sekolah rujukan bagi sekolah internasional adalah hal yang luar biasa bagi kami, apalagi saat kunjungan mereka menyatakan excited terhadap SD Mugeb membuat kami semakin bangga dan bertekad lebih kuat untuk meningkatkan layanan pendidikan, khususnya internasional learning,” kata pria yang disapa Ari ini, Jum’at (30/12/2022).
Ditambahkan Ari, saat pertemuan diadakan pembahasan program-program yang ada di masing-masing sekolah. Bahkan, pihak Loei Primary Educational juga menawarkan kerjasama dalam bentuk student atau teacher exchange (pertukaran siswa atau guru).
“Kesempatan emas yang pasti akan menambah nilai plus bagi SD Mugeb untuk terus menjadi yang terbaik. Maka kita akan segera folowup i dengan kerjasama secara real di kegiatan student maupun teacher exchange,” tegasnya.
“Tadi Dr. Wanida Simpol perwakilan Loei Primary Educational bilang senang bisa berada di SD Mugeb. Ia berharap bisa maju bersama untuk tujuan yang sama untuk meningkatkan kualitas siswa terutama di bahasa Inggris,” imbuhnya.
Usai berdialog, dilakukan pemberian cideramata berupa lukisan damar kurung kepada perwakilan Loei Primary Educational. Para tamu juga diajak menikmati sajian kuliner khas Gresik, salah satunya Nasi Krawu. (*)