JAVASATU.COM-GRESIK- SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Kabupaten Gresik sebuah sekolah berbasis Al-Qur’an dan pondok pesantren, terus berupaya mencetak generasi Islami yang berkompeten baik dalam ilmu umum maupun agama. Salah satu program unggulan sekolah ini adalah Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ), yang bertujuan mengajarkan membaca Al-Qur’an dan memperdalam pemahaman dasar-dasar dinul Islam kepada peserta didik.
“Tahun ini, SMP YPI Darussalam 1 Cerme meluluskan 111 peserta didik terbaiknya yang dipersiapkan untuk menjadi generasi Islami sejati. Selain pengembangan akademik dan softskill, mereka juga dipersiapkan untuk menjadi muslim yang taat,” ujar Harianto, M.Pd., kepala SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Kamis (30/05/2024).
Dia juga menyampaikan bahwa rangkaian ibadah salat yang dilakukan oleh siswa-siswi menunjukkan kualitas ibadah yang baik.
“Peserta didik sudah memahami doa yang diucapkan, gerakan doa yang benar, dan bacaan dzikir setelah doa. Insya Allah, dengan Ridho Allah SWT, lulusan SMP YPI Darussalam 1 Cerme dapat menjadi teladan bagi keluarga maupun masyarakat. Bismillah, dengan doa kita bersama dan Rahmat dari Allah SWT, kelak anak-anak bisa menjadi imam sholat yang baik dan menjadi teladan bagi sekitarnya. Aamiin,” tambahnya.
“Ujian praktik ibadah dan mengaji ini bertujuan meningkatkan pemahaman dan praktik ibadah siswa. Anak-anak diharapkan memahami bacaan doa sehari-hari, gerakan sholat yang benar, serta cara mengaji yang tepat,” jelas Mar’atus Saadah.
Hj. Nemu Lestari, S.Pd., penguji praktik ibadah dan mengaji kelas 9, mengungkapkan, harapannya ke depan ujian ini bisa lebih ditingkatkan.
“Selama ini, pembiasaan salat berjamaah di sekolah membantu anak-anak menguasai materi ujian. Setelah lulus, mereka diharapkan bisa menerapkan dan meningkatkan kemampuan ini dalam kehidupan bermasyarakat,” ujarnya. (Bas/Nuh)