JAVASATU.COM- Universitas Insan Budi Utomo (UIBU) Malang dinobatkan sebagai Kampus Paling Inovatif dan Berdampak dalam ajang Jawa Pos Radar Malang Awards 2025, yang digelar di Hotel Grand Mercure Mirama Malang, Rabu malam (26/11/2025).

Penghargaan diberikan kepada institusi pendidikan yang terbukti konsisten menghadirkan inovasi serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.
Acara pemberian penghargaan dihadiri sejumlah tokoh daerah, pimpinan lembaga, dan perwakilan institusi dari berbagai sektor.
Universitas IBU dinilai berhasil menghadirkan program-program pendidikan tinggi yang relevan, inovatif, dan memiliki dampak terukur bagi mahasiswa maupun masyarakat luas.
Rektor Universitas IBU, Dr. Nurcholis Sunuyeko, M.Si, mengatakan penghargaan ini sejalan dengan arah pengembangan kampus dalam semangat Diktisaintek.
“Capaian ini menjadi penguat bahwa Universitas IBU harus terus bergerak sebagai kampus yang memberi dampak nyata,” ujarnya, dalam keterangan tertulis melalui Humas UIBU Malang.
Penghargaan ini menegaskan komitmen Universitas IBU untuk terus memperkuat inovasi akademik dan kontribusi sosial, sekaligus mendukung pembangunan pendidikan tinggi di tingkat daerah maupun nasional.
Sebelumnya, pada Jumat (31/10/2025), Universitas IBU juga meraih dua penghargaan bergengsi dari LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur dalam ajang Anugerah Kampus Unggulan (AKU) 2025, yaitu kategori Kualitas Pelaporan Terbaik dan Prestasi Mahasiswa.
Penghargaan AKU diberikan kepada institusi yang menunjukkan kualitas unggul dalam tata kelola, pelaporan, dan pencapaian tridharma perguruan tinggi. (arf)