email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Kamis, 15 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

MAFINDO Malang Menggelar Tular Nalar Akademi Digital Lansia

by Yondi Ari
18 Januari 2023

JAVASATU.COM-MALANG- Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (MAFINDO) wilayah Malang menggelar Tular Nalar Akademi Digital Lansia (ADL) bekerjasama dengan Politeknik Kesehatan Malang (Polkesma) pada Rabu (18/1/2023).

MAFINDO Malang Menggelar Tular Nalar Akademi Digital Lansia. (Foto: Dion Pradipa/Javasatu.com)

ADL tematik You Tube diikuti sebanyak 103 peserta lanjut usia (lansia), terdiri atas komunitas Polkesma, Paguyuban Perempuan Kreatif, Nozama, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Malang, dan Kreatifitas Tanpa Batas.

Koordinator Wilayah MAFINDO Malang, Anandito Birowo menuturkan, dalam penelitian MAFINDO, kelompok lansia menjadi salah satu yang rentan sering menjadi korban disinformasi di ruang digital. Terutama terkait tema kesehatan. Sehingga ADL penting agar tidak menjadi korban atau turut menyebarkan informasi dusta, hoaks, hasutan dan penipuan.

“Kita menggunakan You Tube sebagai sarana untuk mendapat hiburan dan informasi. Bahkan, kadang sambil mengasuh cucu. Sehingga harus dipilah dan ditumbuhkan nalar kritis,” kata Anandito.

Selama pelatihan, para lansia belajar mengenal konten dan algoritma You Tube, bijak dalam mengakses You Tube, menciptakan tontonan You Tube yang aman bagi lansia dan keluarga. Selain itu, juga belajar mengindentidikasi konten kategori hasutan, hoaks dan penipuan. Pelatihan dilanjutkan dengan praktik cek fakta dengan chat bot Kalimasada dan Tipline MAFINDO.

Usai pelatihan, mereka juga akan mendapat pendampingan dari para fasilitator melalui WhatsApp Group (WAG). Saling berbagi pengalaman dan tukar informasi dari para lansia dalam berinteraksi di ruang digital. Tujuannya, untuk mengasah nalar kritis dan menghindari hasutan, penipuan dan hoaks.

Wakil Direktur 3 Polkesma, Kissa Bahari menjelaskan era digital kehidupan manusia berada di dunia nyata dan ruang digital.

BacaJuga :

Pemagaran Lahan di Supit Urang, Warga dan Pemkot Malang Berselisih

Sertijab Kapolres Malang, AKBP Danang Setiyo Pamit Setelah Setahun Bertugas

Menurut dia, banyak aktivitas yang dilakukan secara digital, namun tak semua lansia memiliki kemampuan memilah informasi yang tersebar di lini masa. Sehingga dibutuhkan pelatihan digital seperti ADL MAFINDO.

“Semoga pelatihan ini bermanfaat dan bisa diterapkan di kehidupan sehari-hari,” katanya.

(Foto: Dion Pradipa/Javasatu.com)

Salah seorang peserta dari KIM Sawojajar, Widodo mengaku mendapat pengetahuan bagaimana bijak dalam memanfaatkan You Tube. Terutama mengatur tontonan, dan mengenal algoritma You Tube. Serta mengidentifikasi informasi yang tersebar di You Tube.

“Kalau bisa pelatihan dilakukan berkelanjutan,” pintanya. (Dop/Nuh)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: MAFINDO MalangMasyarakat Anti Fitnah Indonesia

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Mesin KEBI BI Malang Tingkatkan Pendapatan Petani Senggreng Malang

Proyek Pasar Ngadiluwih Belum Rampung, Pemkab Kediri Akan Tegur Kontraktor

Bupati Gresik Apresiasi AKBP Rovan dan Sambut Kapolres AKBP Ramadhan

Laporan Warga via 110, Polisi Bongkar Lokasi Diduga Judi Sabung Ayam di Kalipare

Dankodaeral X Makan Sepiring Berdua dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura

Nama Kades Mendalanwangi Mencuat sebagai Kandidat Ketua KONI Kabupaten Malang

OPINI: Evaluasi Efektivitas Program Banyuwangi Hijau Melalui Digitalisasi Kebijakan Fiskal

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

Pemagaran Lahan di Supit Urang, Warga dan Pemkot Malang Berselisih

TNI Raih Predikat A Pelayanan Prima di Indeks Pelayanan Publik 2025

Prev Next

POPULER HARI INI

Dua Dugaan Penyerobotan Tanah oleh Pemkot Malang Diadukan ke DPRD

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Pemagaran Lahan di Supit Urang, Warga dan Pemkot Malang Berselisih

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

BERITA LAINNYA

Proyek Pasar Ngadiluwih Belum Rampung, Pemkab Kediri Akan Tegur Kontraktor

Dankodaeral X Makan Sepiring Berdua dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura

OPINI: Evaluasi Efektivitas Program Banyuwangi Hijau Melalui Digitalisasi Kebijakan Fiskal

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

TNI Raih Predikat A Pelayanan Prima di Indeks Pelayanan Publik 2025

Kota Kediri dan Kota Madiun Satukan Kekuatan Ekonomi Antardaerah

LAKSI Mendukung Kinerja BNN Bongkar Pabrik Narkoba di Tangerang

Jembatan Gantung Garuda Wonosobo Progres 95 Persen Rampung 15 Januari

OPINI: Indonesia di Persimpangan Kebijakan Fiskal dan Energi

Ello dan Oki Rengga Nilai Sumut Gudang Bakat Lewat Panggung Kreativitas Nasional

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Dua Dugaan Penyerobotan Tanah oleh Pemkot Malang Diadukan ke DPRD

Jumlah Desa Mandiri di Blora Naik Dua Kali Lipat dalam Setahun

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved