Javasatu,Tulungagung- Kepolisian Resor (Polres) Tulungagung berhasil mengamankan 65 remaja balap liar beserta 31 motor dan 2 unit mobil.
Kasat Lantas Polres Tulungagung, AKP Aristianto Budi Sutrisno menerangkan, petugas pada Selasa (2/3/2021) dini hari telah membubarkan aksi balap liar yang berada di Jembatan Ngunjang 2, Kecamatan Sumbergempol, Kabupaten Tulungagung.
“Hasil dari pembubaran balap liar itu, petugas berhasil mengamankan 65 pemuda bersama dengan 31 motor serta 2 unit mobil diamankan dari lokasi. Dari 65 pemuda itu, saat ini sebagian dimintai keterangan di unit Reskrim. Petugas juga mengamankan uang tunai sebesar Rp 900.000 diduga untuk taruhan” ungkap Kasat Lantas Polres Tulungagung, AKP Aristianto Budi Sutrisno.
Pelaku Balap Liar Tabrak Blokade Mobil Polisi
Kasat Lantas menambahkan, pelaku balap liar di jembatan Ngujang 2, diduga sengaja menabrakkan mobil jenis minivan ke blokade mobil petugas yang sedang membubarkan balap liar itu, Selasa (2/3/2021) dini hari itu.
“Ada seseorang diduga sengaja menabrakkan minivan berwarna silver ke blokade mobil polisi yang sedang membubarkan balap liar itu” kata Kasat.
Diperkirakan, minivan berwarna silver itu digunakan oleh pelaku untuk membawa sepeda motor yang akan diadu di balap liar.
“Karena bangku bagian tengah dan belakang dilepas diperkirakan untuk tempat sepeda motor. Petugas juga menemukan helm dan sandaran sepeda motor di dalam minivan itu” papar Kasat Lantas.
Kini pelaku yang diduga dengan sengaja menabrakkan minivan ke blokade mobil polisi, dikatakan Kasat Lantas masih proses dimintai keterangan.
“Ini masih kita dalami penabrak mobil polisi, baik kepemilikan maupun lainnya. Apakah kecelakaan murni atau sengaja menabrak” ungkap Aris.
Berita lain:
-
Wartawan Merem, Anggota Satpol PP Magetan Nangis Saat Disuntik Vaksin Covid 19 – Nusadaily.com
-
Gelombang Tinggi, Nelayan Sumbermanjing Beralih Profesi Jadi Petani – Nusadaily.com
-
Gagal Kabur, Pelaku Balap Liar Blitar Tabrak Mobil Polisi – Nusadaily.com
-
Kebakaran di Kota Surabaya Turun Jadi 200 Kejadian di Tahun 2020 – Nusadaily.com
-
Riwayat Duit Rp570 Juta Mengucur dari APBD ke RS Milik Keluarga Mantan Bupati Faida – Nusadaily.com
Sementara itu, salah satu penonton balap liar yang terjaring dalam razia itu, TT mengaku mengetahui balap liar dari postingan di media sosial yang diperolehnya.
Balap liar kali ini mempertandingkan dua sepeda motor jenis bebek kalong dari dua bengkel kenamaan yang ada di wilayah Blitar.
“Saya lupa mas nama groupnya, infonya itu bengkel ini lawan bengkel ini gitu, motornya kalong” katanya. (ND/JS)
Comments 1