JAVASATU.COM- Estafet kepemimpinan di Polres Batu resmi berganti. AKBP Aris Purwanto menggantikan AKBP Andi Yudha Pranata melalui upacara tradisi Pedang Pora yang digelar di Mapolres Batu, Selasa (13/1/2026) siang.

Upacara tersebut menandai berakhirnya masa jabatan AKBP Andi Yudha Pranata sebagai Kapolres Batu dan dimulainya kepemimpinan AKBP Aris Purwanto.
Dalam rangkaian Welcome and Farewell Parade, AKBP Andi Yudha Pranata menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel Polres Batu atas dedikasi dan loyalitas selama dirinya menjabat.
“Saya mengucapkan terima kasih atas loyalitas dan kerja sama seluruh personel. Saya yakin di bawah kepemimpinan AKBP Aris Purwanto, Polres Batu akan semakin baik dan berprestasi,” ujar Andi Yudha.
Usai mengakhiri masa tugasnya di Polres Batu, AKBP Andi Yudha Pranata selanjutnya akan mengemban amanah baru sebagai Kapolres Mojokerto.
Sementara itu, Kapolres Batu yang baru, AKBP Aris Purwanto, menyatakan komitmennya untuk melanjutkan dan meningkatkan berbagai program serta kebijakan yang telah dirintis pendahulunya. Ia juga meminta dukungan penuh dari seluruh personel dan masyarakat.
“Saya mohon dukungan, kerja sama, serta loyalitas dari seluruh personel. Bersama-sama kita akan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” kata Aris Purwanto.
AKBP Aris menegaskan bahwa tugas utama kepolisian adalah mengayomi dan melindungi masyarakat, sekaligus menegakkan hukum secara tegas dan profesional sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Rangkaian serah terima jabatan ditutup dengan prosesi pengantaran AKBP Andi Yudha Pranata beserta keluarga meninggalkan Mapolres Batu.
Dalam prosesi tersebut, AKBP Andi Yudha bersama istri tampak mengendarai vespa saat meninggalkan markas kepolisian. (yon/nuh)