email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Rabu, 5 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Polres Malang Raih Penghargaan Pelayanan Publik Prima Predikat A

by Agung Baskoro
16 Februari 2021

Javasatu,Malang- Kepolisian Resor (Polres) Malang memperoleh penghargaan pelayanan publik prima predikat A dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) Republik Indonesia.

(Foto: Istimewa)

Penghargaan tersebut, merupakan hasil evaluasi yang dilakukan Kemenpan RB terhadap pelayanan publik lingkup Polres, Polresta, Polrestabes dan Polres Metro seluruh Indonesia tahun 2020.

Penghargaan itu disampaikan langsung Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin melalui Vidcon yang diikuti Menpan RB Cahyo Kumolo, Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo, Pejabat tinggi Kepolisian serta Kapolda, Kapolres, Kapolresta lainnya.

Pada Vidcon, Wapres Ma’ruf Amin mengatakan, prestasi ini merupakan bentuk kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan Polri.

“Bagi Polres yang belum memperoleh penghargaan supaya mengejar untuk meraih penghargaan” kata Wapres Ma’ruf Amin, Selasa (16/2/2021) yang disimak Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar di ruang Rupatama Mabes Polri‎.

Wapres meminta kedepan, peran Polri lebih melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.

“Terlebih di masa pandemi Covid-19, dan juga dalam pelaksanaan vaksinasi massal, kepolisian bertugas mengawal, tugas ini jangan sampai gagal” tegas Wapres.

BacaJuga :

Relawan SPPG Polri di Kabupaten Malang Jalani Tes Kesehatan dan Pelatihan

Hadapi Musim Hujan, Polres Gresik dan BPBD Perkuat Sinergi Tanggap Darurat Bencana

Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar saat menerima plakat penghargaan. (Foto: Istimewa)

Sementara itu Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jendral Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan bahwa, kedepan Polri akan mewujudkan birokrasi bersih dan pelayanan yang lebih prima.

“Ini terkait dengan modernisasi pelayanan publik secara online serta pelayanan masyarakat sampai pada lingkup pedesaan” ungkap Kapolri.

Terakhir Kapolri meminta penghargaan seperti ini tidak hanya diperoleh pada jajaran Polres saja namun pada tingkat Polda.

“Terimakasih sudah dilakukan evaluasi ada 12 Polres yang mendapatkan pelayan Prima seluruh Indonesia. Saya minta jangan hanya pada tingkat Polres saja, melainkan pada tingkat Polda” kata Kapolri.

Sebagai tambahan informasi, berikut 12 Polres, Polresta dan Polrestabes penerima penghargaan pelayanan prima predikat A di Indonesia antara lain, Polrestabes Bandung‎, Polrestabes Palembang, Polrestabes Surabaya‎, Polresta Banyuwangi, Polresta Cirebon, Polresta Malang Kota, Polresta Pekan Baru, Polresta Sidoarjo, Polres Gresik, Polres Kulon Progo, Polres Malang, Polres Sleman. (Agb/Saf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: AKBP Hendri UmarJendral Listyo Sigit Prabowokapolres malangKapolrikemenpan rbPenghargaan dan HadiahPenghargaan Polres pelayanan publik primaPolres MalangPOLRIWapres KH Ma'ruf Amin

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Relawan SPPG Polri di Kabupaten Malang Jalani Tes Kesehatan dan Pelatihan

40 Ribu Pohon Ditanam dan 30 Ribu Ikan Ditebar untuk Pulihkan DAS Serayu

ADVERTISEMENT

Polda Jateng Bongkar Penipuan Bermodus Rekrutmen Akpol 2025, Korban Rugi Rp2,6 Miliar

Hadapi Musim Hujan, Polres Gresik dan BPBD Perkuat Sinergi Tanggap Darurat Bencana

Polda Jateng Ungkap Dalang Pemblokiran Jalan Pantura Pati-Juwana

Prev Next

POPULER HARI INI

OPINI: Reformasi Fiskal Digital dan Transparansi Keuangan Publik

Panglima TNI dan Menhan Tinjau Penertiban Tambang Nikel Ilegal di Morowali, 62,5 Hektare Lahan Diamankan

Seorang Marbot Masjid di Driyorejo Ditangkap Polisi Asusila Anak 7 Tahun

Presiden Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru, Tambah 30 Rangkaian Kereta Jabodetabek Senilai Rp5 Triliun

Peduli Kesehatan Gigi, Bambang Dental Clinic Malang Gelar Baksos

BERITA LAINNYA

40 Ribu Pohon Ditanam dan 30 Ribu Ikan Ditebar untuk Pulihkan DAS Serayu

Polda Jateng Bongkar Penipuan Bermodus Rekrutmen Akpol 2025, Korban Rugi Rp2,6 Miliar

Polda Jateng Ungkap Dalang Pemblokiran Jalan Pantura Pati-Juwana

OPINI: Reformasi Fiskal Digital dan Transparansi Keuangan Publik

FISIP UI Student Nite Festival 2025, Pergelaran Musik Kampus Paling Bergengsi di Indonesia

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Fakta di Balik Tembok Griya Shanta Malang yang Akan Dibongkar, Ada Pagar Besi

Malang Resmi Jadi Kota Kreatif Dunia UNESCO, Bersanding dengan Varna Bulgaria di Bidang Media Arts

Apa Manfaat Kota Malang Masuk Jejaring Kota Kreatif Dunia UNESCO?

BRI Dorong Pemberdayaan Ekonomi Desa Lewat Program Desa BRILiaN di Pacitan

Peduli Kesehatan Gigi, Bambang Dental Clinic Malang Gelar Baksos

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved