Javasatu,Gresik- Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahap VI di wilayah Kabupaten Gresik mulai cair, Rabu (11/11/2020).
Terpantau di Desa Pulopancikan, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik sebanyak 49 warga menerima BLT-DD masing-masing Rp. 300 ribu per orang.
“Alhamdulillah penyaluran BLT DD tahap 6 di desa Pulopancikan berjalan lancar dan tertib. Ada 49 orang, masing-masing orang mendapatkan Rp. 300 ribu” tutur Afandi, Kepala Desa Pulopancikan, usa penyaluran BLT DD di Kantor Desa Pulopancikan, Jalan KH. Zubair Gresik.
Afandi menegaskan, secara teknis penyalurannya warga wajib mematuhi protokol kesehatan 3 M, yaitu, mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.
“Kami menghimbau sebelumya melalui perangkat, agar dalam pengambilan BLT ke kantor desa wajib memakai masker, dan dalam proses antrean harus menjaga jarak. Karena kursi antrean sudah kami tata jaraknya minim 1 meter” terang Afandi.
Agar para warga yang menerima BLT DD tahap VI, lanjut Afandi, uangnya bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Karena pandemi belum berakhir.
“Dan tetap jaga kebersihan kampung masing-masing. Terlebih saat ini musim hujan, selain wabah Corona, ada juga beberapa wabah penyakit di musim hujan seperti demam berdarah. Maka kami menghimbau kepada seluruh warga Pulopancikan agar menjaga kebersihan sekitar rumah dan kampung masing-masing” pesan Afandi.
Sementara, warga Desa Pulopancikan, Fatimah mengaku sangat gembira karena mendapatkan BLT DD.
“Alhamdulillah, terima kasih kepada pemerintah, pak kepala desa dan bapak-bapak semuanya bisa membantu ekonomi keluarga saya di masa pandemi seperti ini. Karena kondisi seperti ini, bantuan pemerintah sangat berarti bagi rakyat bawah seperti saya mas. Sekali lagi terima kasih pemerintah” kata Fatimah ditemui Javasatu.com usai menerima BLT DD tahap VI. (Bas/Nuh)