JAVASATU.COM-SURABAYA- Pada hari Jumat (01/03/2024) di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Pj. Gubernur Jawa Timur, Adhy Kartono menerima rombongan perwakilan Malang Legends dan Surabaya Legends. Hal ini terkait koordinasi penyelenggaraan Event Charity Game Sepak Bola Para Legenda II. Yang akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 19 Mei 2024, di Stadion Gajayana Malang. Pertandingan sepak bola yang mempertemukan antara Malang Legends dan Surabaya Legends tersebut, adalah prakarsa bersama Bakorwil III Jawa Timur dengan Para Legenda Sepak Bola Indonesia. Khususnya yang berasal dari Malang Raya dan Surabaya.

Dalam pertemuan tersebut juga turut hadir Prof. H. Mohammad Bisri, selaku Ketua Dewan Pembina Koperasi Jasa Bola Gajayana Indonesia. Selain itu, ia juga dipercaya sebagai Ketua Dewan Pembina Sepak Bola Para Legenda Indonesia. Sedangkan Koperasi Jasa Bola Gajayana Indonesia, selaku Promotor Olahraga Sepak Bola yang dipercaya sebagai pelaksana teknis kegiatannya.
Sebagai informasi, Koperasi Jasa Bola Gajayana Indonesia didirikan untuk mewadahi aspirasi dan aktivitas Para Legenda Sepak Bola Indonesia bersama Pelaku Industri Olahraga di Indonesia.
“Pertandingan sepak bola para legenda Indonesia ini, merupakan upaya kita bersama untuk membangun Provinsi Jawa Timur melalui olahraga sepak bola. Kita mengusung semangat Indonesia Damai dan Kemanusiaan. Dari Jawa Timur Untuk Indonesia Damai,” ujar Adhy Karyono, selaku Pj Gubernur Jawa Timur dalam sambutannya, Jumat (01/03/2024).

Adhy Karyono juga menambahkan, bahwa pelaksanaan kegiatan ini nanti diharapkan juga akan didukung oleh POLRI dan TNI. Serta seluruh forum komunikasi pimpinan daerah Jawa Timur, diharapkan juga berkenan ikut hadir langsung.
“Bersama-sama menyebarkan semangat Indonesia Damai dan Kemanusiaan,” tegasnya.
Selain itu, lanjut dia, Pemprov Jawa Timur nantinya akan memberikan apresiasi kepada seluruh pemain sepak bola Legends yang berpartisipasi dalam event Charity Game Sepak Bola Para Legenda II. Sebagai bentuk Rasa Kemanusiaan kepada Pemain Sepak Bola Indonesia yang telah mengharumkan nama Malang dan Surabaya. Termasuk mengharumkan nama Bangsa Indonesia di pentas sepak bola internasional.
“Kita akan mengusahakan cover BPJS Kesehatan bagi para legenda sepak bola Indonesia yang berpartisipasi dalam event Charity Game Sepak Bola Para Legenda II. Kita semuanya sudah selayaknya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pemain sepak bola yang sudah berjuang dan mengabdikan dirinya untuk Surabaya, Malang, Jawa Timur dan Indonesia,” sambung Adhy Karyono selaku Pj Gubernur Jawa Timur, ketika menerima Jersey Legends dari Prof. H. Mohammad Bisri.
Turut hadir dalam Audiensi tersebut, perwakilan Malang Legends adalah Sulis Andri Asmawan, Priyo Sambodo dan lainnya. Sedangkan dari Surabaya Legends yang turut hadir adalah Ferrel Raymond Hattu, Muharam Rusdiana, Yusuf Ekodono, Usdianto dan lainnya.
“Kehadiran para legenda sepak bola Indonesia, dari Malang Legends dan Surabaya Legends, dalam audiensi bersama Pj Gubernur Jawa Timur, ini membuktikan bahwa semangat perdamaian dan kemanusiaan, yang hendak disebarkan ke seluruh Indonesia, adalah hasil kolaborasi bersama. Bakorwil III Jawa Timur mengkoordinasikan agar bisa berjalan lancar, sukses dan bermanfaat seluas-luasnya,” ungkap Asep Kusdinar, selaku Kepala Bakorwil III Jawa Timur.
Asep Kusdinar juga menambahkan, bahwa semangat Indonesia Damai dan Kemanusiaan, yang terus menerus digerakkan oleh Bakorwil III Jawa Timur, merupakan arahan dari Pj. Gubernur Jawa Timur. Termasuk menjadikan event Charity Game Sepak Bola Para Legenda II yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 Mei 2024 di Stadion Gajayana Malang, menjadi satu rangkaian kegiatan dalam rangka merayakan HUT Provinsi Jawa Timur ke-79 Tahun.
“Event Charity Game Sepak Bola Para Legenda II ini, akan kita jadikan titik awal atau Kick Off dari perayaan HUT Provinsi Jawa Timur ke-79 Tahun. Puncaknya nanti di bulan Oktober 2024. Pemprov Jawa Timur melalui Bakorwil III Jawa Timur, akan mempersiapkan agenda ini sebaik-baiknya,” urai Asep Kusdinar, pada saat memberikan penjelasan kepada awak media yang hadir.

Sementara itu, menurut Prof. H. Mohammad Bisri yang juga turut hadir bersama Malang Legends dan Surabaya Legends, menyampaikan rasa terima yang sebesar-besarnya kepada Pj Gubernur Jawa Timur. Yang telah berkenan menerima rombongan perwakilan Malang Legends dan Surabaya Legends. Juga memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada Para Legenda Sepak Bola Indonesia. Khususnya yang berada di Jawa Timur, melalui Event Charity Game Sepak Bola Para Legenda II.
“Tadi kita bisa melihat bersama. Bahwa para legenda sepak bola Indonesia sangat terharu dan berterima kasih kepada Bapak Adhy Karyono, selaku Pj Gubernur Jawa Timur. Beliau sangat mendukung event ini. Juga memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada Para Legenda Sepak Bola Indonesia. Ini harus mendapatkan dukungan dari semua pihak. Apalagi event ini membawa misi Indonesia Damai dan Kemanusiaan,” ungkap Prof. H. Mohammad Bisri dalam sambutannya. (Wes)