email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Selasa, 13 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Wujudkan Kesejahteraan Pekerja, Wabup Gresik: Kerjasama LKS Tripartit adalah Kunci

by Sudasir Al Ayyubi
9 November 2023

JAVASATU.COM-GRESIK- Wakil Bupati (Wabup) Gresik Aminatun Habibah, membuka kegiatan Silaturahmi Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit Gresik, di Hotel Aria Gajayana Malang, Rabu (08/11/2023). Dalam pembukaan ini, Wabup berharap tercipta simbiosis yang baik, antara perusahaan dan pekerja.

(Foto: Istimewa)

“Mudah-mudahan tercipta simbiosis yang baik, karena kita ini saling membutuhkan. Perusahaan membutuhkan pekerja dan pekerja membutuhkan perusahaan. Oleh karena itu, LKS Tripartit ini harus bekerjasama dengan baik,” ujar Wabup Gresik itu.

Meski demikian, menurutnya saat ini masih perlu banyak kajian yang perlu dilakukan. Seperti fakta bahwa Gresik merupakan salah satu destinasi investasi terbaik di Gresik, tapi tingkat pengangguran masih cukup tinggi.

Data BPS mencatat, tingkat pengangguran terbuka Kabupaten Gresik tahun 2022 berada pada angka 7.84 %, yaitu 56.501 orang. Hal inipun mempengaruhi kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Gresik.

“Selama 10 tahun terakhir, tingkat kemiskinan di Gresik masih diangka sekitar 10%. Harapan kita kedepannya dengan mewujudkan SDM berkualitas dapat mengurangi jumlah tersebut hingga di bawah 9%. Hal ini akan dapat terwujud apabila kita berusaha bersama-sama,” ujar Wabup yang akrab disapa Bu Min itu.

Untuk itu, Bu Min berharap agar LKS Tripartit dapat merangkul seluruh pengusaha dan perusahaan yang ada di Gresik. Sehingga dapat menciptakan lebih banyak peluang kerja.

“Maka ini menjadi PR kita bersama agar pengusaha di Gresik dapat dirangkul seluruhnya. Sehingga saya senang sekali ada pertemuan seperti ini, karena ini akan dapat mengakomodir kebutuhan kita di Gresik.,” katanya.

BacaJuga :

Anak Pekerja Migran di Gresik Kini Punya Kepastian Identitas Hukum

Pisah Sambut Kapolres, Soliditas Polres Gresik Tetap Terjaga

Sejalan dengan keinginan Wabup Gresik, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Gresik Andhy Hendro Wijaya juga berkeinginan menjadikan forum ini menjadi lebih bermanfaat. Dia mengaku banyak persoalan terkait ketenagakerjaan yang selesai berkat forum ini.

“Ini menjadi manfaat karena kita bisa menciptakan kesamaan pandangan dalam menyelesaikan berbagai persoalan terkait ketenagakerjaan,” ucap Kadis Andhy.

Perlu diketahui, agenda ini diikuti oleh kurang lebih 60 peserta anggota LKS Tripartit yang terdiri dari serikat pekerja atau buruh, pengusaha, dan pemerintah.

Turut hadir pula Wakapolres Gresik yang diwakili oleh Kabag Logistik Polres Gresik Kompol Nur Amin, Kepala DPMPTSP Agung Endro Dwi Setyo Utomo, Kepala BUMD Gresik, Ketua Kadin dan Apindo Gresik, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Gresik, Ketua DPC Serikat Buruh Gresik. (Bas/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Jembatan Gantung Garuda Wonosobo Progres 95 Persen Rampung 15 Januari

Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Malang, Cetak SDM Unggul Berbasis Iptek

OPINI: Indonesia di Persimpangan Kebijakan Fiskal dan Energi

Ello dan Oki Rengga Nilai Sumut Gudang Bakat Lewat Panggung Kreativitas Nasional

Bangun UMKM Sebelum 30 Tahun, Finetrus Kembangkan Bisnis Sprei Lokal Lewat Shopee

Anak Pekerja Migran di Gresik Kini Punya Kepastian Identitas Hukum

Publik Apresiasi Dittipidsiber Bareskrim Polri Bongkar 21 Situs Judol, Aset Rp 96,7 Miliar Disita

Kapendim Blora Ajak Gen Z Bijak Bermedia Sosial

Pisah Sambut Kapolres, Soliditas Polres Gresik Tetap Terjaga

Kapolres Batu Resmi Berganti, AKBP Aris Purwanto Gantikan AKBP Andi Yudha

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Kapolres Batu Resmi Berganti, AKBP Aris Purwanto Gantikan AKBP Andi Yudha

Meski Jenderal Bintang Dua, Mayjen TNI Susilo Dinilai Rendah Hati

Permintaan LPG 3 Kg di Malang Raya Naik Jelang Peringatan Isra Mikraj

BERITA LAINNYA

Jembatan Gantung Garuda Wonosobo Progres 95 Persen Rampung 15 Januari

OPINI: Indonesia di Persimpangan Kebijakan Fiskal dan Energi

Ello dan Oki Rengga Nilai Sumut Gudang Bakat Lewat Panggung Kreativitas Nasional

Bangun UMKM Sebelum 30 Tahun, Finetrus Kembangkan Bisnis Sprei Lokal Lewat Shopee

Publik Apresiasi Dittipidsiber Bareskrim Polri Bongkar 21 Situs Judol, Aset Rp 96,7 Miliar Disita

Kapendim Blora Ajak Gen Z Bijak Bermedia Sosial

OPINI: Keterbatasan Kebijakan Fiskal dalam Menjaga Stabilitas Ekonomi Makro

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Target 500 Sekolah hingga 2029

Eksplor Jogja, Murid SMP YPI Darussalam 1 Cerme Study Tour Sambil Belajar Vlog Digital

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat, Analis Nilai Langkah Nyata Pendidikan Berkeadilan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Konflik Dualisme Yayasan, 1.600 Siswa STM Turen Malang Terpaksa Libur Sekolah

Dualisme Yayasan STM Turen Memanas, Ribuan Siswa Terancam Kehilangan Hak Belajar

Jumlah Desa Mandiri di Blora Naik Dua Kali Lipat dalam Setahun

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved