JAVASATU.COM-MALANG- Kegiatan perpisahan Asistensi Mengajar tahun 2023 di SMK Ardjuna 2 Kota Malang telah sukses berlangsung pada Kamis (22/06/2023). Acara ini merupakan penutup semester bagi mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM) yang telah berkontribusi sebagai asisten mengajar di SMK Ardjuna 2 Malang.
Dalam acara tersebut, hadir Drs Anang Kuswanto selaku Kepala Sekolah SMK Ardjuna 2, Dra. Ella Faridati Zen M.Pd sebagai Dosen Pembimbing Lapangan mengajar bimbingan dan konseling FIP UM, serta para pengajar dan guru, termasuk mahasiswa asisten mengajar.
Dra. Ella Faridati Zen M.Pd, Dosen Pembimbing Lapangan mengajar bimbingan dan konseling FIP UM, mengungkapkan kepuasannya atas perkembangan yang positif dari para mahasiswa selama periode asistensi mengajar di SMK Ardjuna 2 Kota Malang selama 6 bulan (satu semester). Ia juga mengapresiasi kemajuan dalam memberikan sambutan oleh wakil mahasiswa yang telah membaik seiring waktu.
“Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang mereka dapatkan di kampus, yang ternyata berbeda dalam praktik di lapangan,” ucap Ella, Kamis (22/06/2023).
Ella menambahkan, melalui pengalaman yang didapat selama pelaksanaan Asisten Mengajar di SMK Ardjuna 2 Kota Malang, para mahasiswa dapat memperoleh ilmu tambahan yang akan mendukung keilmuan mereka selama menempuh pendidikan di Universitas Negeri Malang.
Drs Anang Kuswanto, kepala SMK Ardjuna 2 Kota Malang mengungkapkan apresiasi kepada seluruh mahasiswa UM yang melaksanakan asistensi mengajar di SMK Ardjuna 2 Kota Malang.
“Proses belajar mengajar yang dilaksanakan para mahasiswa santai namun materi cepat dipahami siswa,” ucap Anang.
Menurutnya, siswa menjadi lebih berani dalam mengungkapkan kendala atau masalah yang dihadapi.
“Dan juga penggunaan media online seperti Instagram, blog, dan Facebook sekolah menjadi lebih hidup berkat adanya mahasiswa UM,” urainya.
Dengan adanya asistensi mengajar, kata Anang, administrasi guru dan sekolah juga terbantu sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan lebih baik.
Salah satu wakil mahasiswa, Oktafiana Khofifah, mengungkapkan kegembiraannya atas pengalaman yang luar biasa selama mengikuti Asistensi Mengajar. Ia merasa mendapatkan banyak kegiatan baru yang belum pernah terpikirkan atau diperoleh selama perkuliahan.
“Salah satu pengalaman berharga yang didapatkan di SMK Ardjuna 2 Kota Malang adalah diminta untuk memberikan bantuan mengajar di panti yang bekerja sama dengan lembaga SMK Ardjuna 2 Kota Malang,” ungkap Oktafiana berkesan.
Berikut adalah nama-nama mahasiswa UM yang telah sukses menjalani Asistensi Mengajar di SMK Ardjuna 2 Kota Malang tahun 2023:
- Fransiskus Dudai (Frans)
- Shelintia Kusumawardani (Shelin)
- Sovi Arista Putri Wijaya (Sovi)
- Yefta Krisbiantoro Imanuel (Yefta)
- Yolanda Dewi Pratiwi (Yolanda)
- Hasisiq Kharisma Fahmi (Yesi)
- Oktafiana Khofifah (Okta)
- Putri Savira Christina Siubelan (Putri)
Dengan berakhirnya kegiatan Asistensi Mengajar ini, mahasiswa UM berhasil menyelesaikan semester mereka dengan sukses, meninggalkan kenangan berharga dan pengalaman yang tak terlupakan dalam dunia pendidikan. Semoga mereka dapat terus mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan untuk memajukan bidang pendidikan di masa depan. (Dop/Nuh)