
JAVASATU.COM-MALANG- Kelompok Kerja Nyata(KKN) 47 Universitas Muhammadiyah Malang mengadakan penyuluhan kepada beberapa ibu-ibu muda desa Sumberbening Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang. Panitia sengaja memberikan penyuluhan yang berbau Ilmu Teknologi(IT) supaya masyarakat lebih maju dan terbuka. Tepatnya pada 9 Agustus pukul 14.00 WIB di Balai Desa Sumberbening dengan mengusung tema “Pelatihan Penggunaan Akun Bisnis di Shopee”.
Dengan membuat akun Shopee panitia merasa dapat membantu mempromosikan salah satu potensi milik desa yaitu batik yang diberi nama “Bdhan Batik”. Seperti yang dikutip dalam Wikipedia bahwasanya Shopee merupakan “Platform perdagangan elektronik yang berkantor pusat di Singapura di bawah SEA Group”. Dengan begitu, konsumen tidak hanya berasal dari Malang saja tetapi seluruh Asia Tenggara.
Alasan utama diadakan penyuluhan ini karena melihat adanya potensi desa yang belum ter-ekspos ke seluruh Indonesia dan dikenal banyak orang, sehingga ekonomi masyarakat bisa lebih terangkat dengan adanya pembuatan akun Shopee tersebut.

Selama acara berlangsung pemateri memberi banyak penjelasan yaitu bagaimana cara login ke dalam akun yang telah dibuat, cara memposting produk baru, mengisi semua kolom ketentuan yang ada di tampilan shopee, serta mengelola barang yang telah dipesan untuk dikirimkan kepada pembeli.

Panitia yang bertugas dalam penyuluhan ini adalah divisi Ekonomi dan Kewirausahaan(Ekowir) bekerjasama dengan Hubungan Masyarakat dan Perlengkapan Dekorasi dan Dokumentasi (Humas PDD). Keadaan selama di lapangan sangat kondusif dan lancar karena semua ibu-ibu yang hadir sangat aktif didalam forum, diharapkan ibu-ibu dapat melanjutkan program ini secara berkelanjutan dan bermanfaat untuk ke depannya.
Oleh: Nurainrzku