Javasatu,Malang- Calon Bupati Malang dari nomor urut 1, HM Sanusi, pagi tadi menggunakan hak suaranya bersama anak, istri, menantu dan keluarga besarnya, mencoblos di TPS 12 Desa Gondanglegi Kulon, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang pada Rabu (9/12/2020).

Di tanah kelahirannya atau TPS 12, Sanusi optimis menang mutlak. Sedang di tingkat Kabupaten Malang diprediksi meraup angka 60 persen suara.
“Targetnya di TPS 12 ya lebih dari 70 persen, karena mayoritas yang ada di TPS 12 ini adalah keluarga. Tingkat kabupaten Insyaallah saya optimis diatas 60 persen, karena dari segi organisasi kemasyarakatan itu sudah banyak yang menyatakan dukungan kepada saya,” tegasnya.
Sanusi juga yakin menang di Pilkada Kabupaten Malang, karena adanya dukungan dari koalisi partai. Diantaranya, Partai Golkar, Nasdem, Demokrat, PPP, Gerindra dan PDI-P.
“Dari segi partai politik sudah ada 6 partai politik di DPRD dengan jumlah 37 kursi yang mendukung saya, artinya sudah 75 persen,” bebernya.

Pengusaha tebu asal Gondanglegi ini mengatakan dirinya sudah berusaha maksimal saat kampanye, dan kini tinggal berdoa untuk hasil terbaik.
“Persiapan selanjutnya tidak ada, kita hanya mengikuti ajaran Rasulullah jika usaha sudah maka tinggal berdoa kepada Allah. Kita sudah berusaha dan yang menentukan hasilnya adalah Gusti Allah,” tukas Sanusi. (Agb/Saf)
Comments 3