JAVASATU.COM-MALANG- Akibat erupsi Gunung Semeru, dua kecamatan di Kabupaten Malang Jawa Timur mengalami hujan abu tipis. Dua kecamatan yaitu, Kecamatan Ampelgading dan Kecamatan Tirtoyudo, Minggu (4/12/2022).
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Sadono Irawan kepada awak media membenarkan jika abu tersebut akibat erupsi Gunung Semeru.
“Iya, akibat Awan Panas Guguran (APG) Semeru, di Kecamatan Ampelgading dan Tirtoyudo terjadi hujan Abu tipis saat ini” kata dia, Minggu (4/12/2022).
Selain hujan abu tipis, diungkapkan Sadono, di dua kecamatan tersebut juga terjadi hujan deras disertai abu vulkanik Gunung Semeru. Pihaknya berujar, akan terus memantau perkembangan di dua kecamatan tersebut. Di masyarkat tidak ada gejolak.
“Agar masyarakat Kabupaten Malang di daerah perbatasan tetap waspada dan meningkatkan kesiapsiagaan. Juga jangan terprovokasi dengan info hoaks, yang tidak resmi, kecuali informasi update aktivitas Gunung Semeru dari PVMBG” tutup Sadono menegaskan. (Saf)