Javasatu, Malang – Sesuai instruksi Bupati Malang, untuk menjawab tantangan global, butuh perubahan paradigma pelayanan publik, menuju tata kelola pemerintahan yang baik.
“Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dituntut untuk tampil terdepan dalam melayani publik,” ujar HM Sanusi, saat membuka bimbingan teknis operasional Satpol PP di salah hotel Kepanjen, Rabu (4/12).

Sanusi pun mengingatkan, Satpol PP juga harus terus bersinergi dengan instansi lain, meski personil kita terbatas, matangkan koordinasi dengan Linmas di kecamatan masing-masing.

Seperti saat terjadi bencana alam, Satpol PP juga harus terlibat membantu masyarakat terdampak bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
“Akhir-akhir ini kan banyak bencana. Walaupun bukan tugas pokoknya, tapi harus ikut bahu membahu. Saya minta Satpol tampil saat ada bencana alam, meskipun itu tugas utamanya BPBD,” terangnya.

Terpisah, Kepala Satpol PP Kabupaten Malang, Nazarudin Hasan mengharapkan, para personil Satpol PP mampu menjalankan tugasnya sesuai amanah. Utamanya dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat.
“Diharapkan, setiap menjalankan tugasnya, teman-teman ini bisa disiplin, tegas. Bagaimana kita utamakan menghadapi masyarakat dengan aman,” pungkasnya.(Agb/Arf)