JAVASATU.COM-GRESIK- Kepala SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Harianto bertekad kembali menghidupkan semangat organisasi PGRI di lingkungan SMP YPI Darussalam 1 Cerme. Hal ini diungkapkan Harianto saat menerima kunjungan Mulyono, S.H selaku Pembina sekaligus mantan ketua PGRI Kabupaten Gresik didampingi H. Sutrisno selaku Sekretaris PGRI kabupaten Gresik pada Rabu (25/10/2023).
“Saya awali dengan mewajibkan untuk berseragam PGRI setiap tanggal 25. Sebab menurut saya, jika guru belum terlihat memakai seragam PGRI itu kok kurang pas. Kan di Indonesia ada organisasi PGRI. Maka jika menganggap kita sebagai guru Indonesia. Patutnya kita tunjukkan kalau kita sebagai anggota PGRI dengan cara memakai seragam PGRI,” ujar Harianto menerangkan.
Pada kunjungan tersebut, Mulyono merasa terharu saat melihat seluruh guru SMP YPI Darussalam 1 Cerme mengenakan seragam PGRI. Lantas ia menegaskan, sebagai seorang guru harus menunjukkan identitasnya melalui wadah Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
“Di manapun kita dan sampai kapanpun kita selagi masih berstatus guru di Indonesia. Jangan pernah berpaling dari organisasi PGRI. Sebab, PGRI inilah wadah bagi semua guru di penjuru Indonesia,” tegas Mulyono dalam arahannya.
Salah satu guru SMP YPI Darussalam 1 Cerme, Asiyah menyambut antusias dengan adanya semangat membangkitkan organisasi PGRI di lingkungan sekolahnya. Menurut dia, guru jika memakai seragam PGRI rasanya benar-benar seperti menjadi bagian dari Indonesia yang bertujuan mencerdaskan anak bangsa.
“Dulu itu sempat juga memakai seragam PGRI. Entah kenapa saya juga kurang tahu kok tiba-tiba seragam tersebut tidak dipakai lagi. Tetapi saya begitu mendukung jika seragam PGRI dipakai lagi. Supaya semangat Indonesia memcerdaskan anak bangsa bisa menjadi motivasi,” tegas Asiyah memungkasi. (Bas/Arf)