JAVASATU.COM- Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E., M.M., CHRMP., beserta jajaran, melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan pada Rabu (11/09/2024).
Kunjungan Danlanud disambut oleh Pj. Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Takalar, H. Muhammad Hasbi, S. Stp., M.Ap., serta Kepala Kantor ATR/BPN Kabupaten Takalar, Irvan Thamrin, ST.
Pertemuan ini membahas sejumlah isu penting terkait pengelolaan dan optimalisasi aset milik TNI Angkatan Udara, khususnya kawasan Air Weapon Range (AWR) di Kabupaten Takalar.
Marsma TNI Bonang Bayuaji menegaskan bahwa lahan AWR TNI AU di Kabupaten Takalar berperan penting sebagai fasilitas latihan tempur bagi TNI AU.
“Lahan ini vital dalam mendukung latihan kesiapan tempur dan meningkatkan profesionalisme personel TNI AU, khususnya yang bertugas di Lanud Sultan Hasanuddin,” ujarnya.
Selain itu, Danlanud Sultan Hasanuddin juga menyampaikan rencana pemanfaatan sebagian lahan AWR untuk program ketahanan pangan.
“Kami berencana menanam jagung atau pisang Cavendish di lahan tersebut. Kami meminta bantuan Bupati dan BPN Takalar untuk menutup akses masyarakat dalam pembuatan sertifikat di atas lahan TNI AU,” ungkapnya.
Pj. Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan dukungannya terhadap keberlanjutan kegiatan TNI AU di wilayah Takalar.
“Kami sangat mengapresiasi rencana pemanfaatan sebagian lahan AWR untuk program ketahanan pangan dan akan mendukung sepenuhnya,” tegasnya.
Sementara itu, dalam kunjungan, Danlanud didampingi Kepala Dinas Potensi dan Kedirgantaraan (Kadispotdirga) Lanud Sultan Hasanuddin, Kolonel Pas I Komang Doni Ariyasa Wirayudha, Komandan Satuan Polisi Militer (Dansatpom) Lanud Sultan Hasanuddin, Letkol Pom Dicky Milano, serta pejabat lainnya seperti Kepala Seksi Fasilitas dan Instalasi (Kasifasint) Dinas Logistik Lanud Sultan Hasanuddin, Letkol Sus Dermawan, S.T., Kepala Hukum (Kakum) Lanud Sultan Hasanuddin, Mayor Kum Ary Kurniawan, S.H., dan Kepala Intelejen (KaIntel) Lanud Sultan Hasanuddin, Mayor Sus Toni Atmaja. (Arf)