Javasatu, Batu- Meski Pemerintah Kota (Pemkot) Batu telah memutuskan dan menghentikan sementara aktivitas tempat hiburan dan tempat wisata di kota Batu Jawa Timur mulai 16 hingga 29 Maret 2020 Namun Management Jatim Park Group memilih melakukan penutupan mulai 20 Maret 2020. Penutupan itu sebagai upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran Coronavirus Disease-19 (Covid-19).

Manager Marketing dan Public Relation Jatim Park Group Titik S Ariyanto mengungkapkan bahwa berdasarkan himbauan dari Pemerintah Kota Batu sesuai yang disampaikan Wakil Walikota Batu Punjul Santoso pada Senin sore tanggal 16 Maret 2020 tentang pencegahan virus corona (Covid-19), seluruh tempat hiburan dan tempat wisata ditutup sementara mulai 16 hingga 29 Maret 2020, tapi pihak management Jatim Park Group memutuskan penutupan wahana wisata ditunda atau mundur mulai 20 Maret 2020.
“Tapi bagi kami Jawa Timur Park Group, Mengenai jadwal penutupan, kami undur sampai dengan tanggal 20 Maret 2020, itu hingga 20 April 2020 atau satu bulan. Hal ini dilakukan karena kami perlu melakukan koordinasi internal dengan seluruh karyawan & rekanan yang berjumlah kurang lebih 5000 orang” jelas Titik, saat ditemui, di Hotel Seyum Kota Batu, Selasa (17/3/2020) siang.
Menurutnya, dimana Jawa Timur Park Group menaungi 8 lokasi park dengan total 13 wahana utama, sehingga management perlu waktu untuk melakukan sosialisasi agar hal ini dapat terkoordinasi dengan baik dengan karyawan serta rekanan Jatim Park.
“Disamping itu, kami juga perlu melakukan sosialisasi eksternal, mengingat banyak pihak yang secara langsung akan terdampak dengan keputusan penutupan wahana Jawa Timur Park Group baik hotel, transportasi, oleh-oleh, travel agent, dan lain” ungkap Titik.

Perihal Jawa Timur Park Group melakukan penutupan hingga tanggal 20 April 2020, hal ini dikarenakan, kata dia, management ingin memastikan kondisi internal kami akan baik-baik saja, baik itu karyawan maupun rekanan yang terdampak, terutama juga koleksi binatang yang ada di 3 wahana yaitu Jawa Timur Park 2, Eco Green Park, dan Predator Fun Park.
“Selama masa penutupan, kami akan melakukan pembenahan dalam areal, sehingga kami dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dan menyuguhkan sesuatu yang baru bagi masyarakat pada saat Jawa Timur Park Group beroperasional kembali” tuturnya
Titik juga mengatakan bahwa pihaknya juga berkomitmen untuk tetap melakukan tindakan preventif serta antisipasi yang lebih intensif secara berkala kondisi untuk mencegah penyebaran virus pandemi Covid-19 di area park khususnya bagi karyawan dan pengunjung. (Yon/Saf)