email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Senin, 19 Januari 2026
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Kemensos Coret 118 Penerima Bansos di Kediri Gegara Judol, Mas Dhito Ingatkan Jangan Salahgunakan PKH-BPNT

by Fathur Rohman
23 September 2025

JAVASATU.COM- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri menyoroti temuan Kementerian Sosial (Kemensos) yang mencoret ratusan nama penerima bantuan sosial (bansos) PKH dan BPNT di wilayahnya. Dari total 222 penerima yang dicoret, sebanyak 118 orang terindikasi terlibat judi online (judol).

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana. (Foto: Ist/Javasatu.com)

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana yang akrab disapa Mas Dhito menyayangkan penyalahgunaan dana bansos yang seharusnya digunakan untuk kebutuhan pokok masyarakat tidak mampu.

“Ini sangat disayangkan kalau sampai dana bansos dipakai untuk judi online,” kata Mas Dhito, Selasa (23/9/2025).

Menurut data Dinas Sosial Kabupaten Kediri, pencoretan penerima dilakukan Kemensos karena berbagai alasan: ada yang mengundurkan diri, tidak lagi masuk Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN), hingga terdaftar sebagai ASN, TNI, atau Polri. Namun, kasus terbanyak disebabkan penerima terindikasi bermain judol.

Mas Dhito menegaskan bahwa bansos seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) diberikan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan dasar, bukan untuk hal konsumtif atau perjudian.

“Saya mengimbau seluruh masyarakat Kabupaten Kediri untuk menjauhi judi online, apalagi sampai memakai dana bansos,” tegasnya.

Mas Dhito itu juga menegaskan Pemkab Kediri siap memberikan pendampingan bagi warga yang ingin lepas dari kecanduan judol, termasuk dengan menghadirkan psikolog dan psikiater.

BacaJuga :

Hari Ketiga Pencarian ATR 42-500, TNI AU Kembali Kerahkan Helikopter Caracal

Aktivis Akhera Soroti Framing Berita soal Fuad Maktour di Kasus Kuota Haji

“Kalau memang ada warga yang kecanduan judi online dan butuh bantuan, pemerintah siap membantu melalui pendampingan profesional,” ujarnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kediri, Ariyanto, menyampaikan penyaluran bansos triwulan ketiga tahun 2025 dilakukan sekaligus pada bulan September. Total, terdapat 48.793 penerima PKH dan 100.517 penerima BPNT di Kabupaten Kediri.

Ia menyebut akan ada penerima tambahan, yakni 7.098 penerima program sembako dan sekitar 12.000 penerima baru untuk PKH maupun BPNT, yang dijadwalkan cair pada akhir September atau awal Oktober 2025.

Ariyanto juga mengingatkan penerima agar tidak meminjamkan kartu ATM atau memberikan data pribadi seperti KTP dan KK kepada orang lain demi mencegah penyalahgunaan.

“Semua bantuan disalurkan langsung ke rekening penerima, bukan dalam bentuk barang,” jelasnya. (kur/nuh)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook

Menyukai ini:

Suka Memuat...
Tags: Bupati KediriHanindhito Himawan PramanaJudolMas DhitoPemkab Kediri

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Hari Ketiga Pencarian ATR 42-500, TNI AU Kembali Kerahkan Helikopter Caracal

Aktivis Akhera Soroti Framing Berita soal Fuad Maktour di Kasus Kuota Haji

LAKSI Apresiasi BNN Usai Bongkar Pabrik Vape Narkoba Jaringan Internasional

Kapolres Batu AKBP Aris Purwanto Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

ArumtaLa Rilis Lagu “Salam Sehat”, Angkat Fenomena Gila Olahraga di Indonesia

Gowes Kemanusiaan di Malang Galang Dana untuk Korban Bencana

Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Nasution Pimpin Apel Perdana, Tekankan Pelayanan Humanis

Wali Kota Semarang Tegaskan bersama Warga Dorong Penanganan Banjir Terowongan Tol

TNI Temukan Lokasi Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung Maros

Polisi Gagalkan Percobaan Curas di Toko Sembako Randegansari Driyorejo

Prev Next

POPULER HARI INI

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Wali Kota Semarang Tegaskan bersama Warga Dorong Penanganan Banjir Terowongan Tol

Atlet Sepeda Kota Batu Syafira El Zahra Meninggal Dunia Kecelakaan Lalu Lintas

Gowes Kemanusiaan di Malang Galang Dana untuk Korban Bencana

BERITA LAINNYA

Hari Ketiga Pencarian ATR 42-500, TNI AU Kembali Kerahkan Helikopter Caracal

Aktivis Akhera Soroti Framing Berita soal Fuad Maktour di Kasus Kuota Haji

LAKSI Apresiasi BNN Usai Bongkar Pabrik Vape Narkoba Jaringan Internasional

ArumtaLa Rilis Lagu “Salam Sehat”, Angkat Fenomena Gila Olahraga di Indonesia

Wali Kota Semarang Tegaskan bersama Warga Dorong Penanganan Banjir Terowongan Tol

TNI Temukan Lokasi Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung Maros

Kapolres dan Ketua DPRD Pekalongan Terjun Langsung ke Banjir Sipait

Polresta Pati Salurkan 1.000 Paket MBG untuk Korban Banjir

Polisi di Jatiroto Wonogiri Amankan Penerimaan PIP untuk 500 Siswa

Helikopter Caracal dan Boeing Skadron 5 Identifikasi Titik Jatuh Pesawat ATR-42

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Atlet Sepeda Kota Batu Syafira El Zahra Meninggal Dunia Kecelakaan Lalu Lintas

Rute, Tarif dan Jam Operasional Trans Jatim Malang Raya

Puisi Esai Denny JA ‘Rahasia yang Dibawa Mati’

Dua Dugaan Penyerobotan Tanah oleh Pemkot Malang Diadukan ke DPRD

Ayu Gembirowati Fransisca Latih Calon Wali Desa Dukung Indonesia Emas

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2026 Javasatu. All Right Reserved

%d