email: javasatu888@gmail.com
  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI
Javasatu.com
Senin, 17 November 2025
No Result
View All Result
Javasatu.com
No Result
View All Result

Mahasiswa di Gresik Didorong Menjadi Enterpreneur

by Sudasir Al Ayyubi
7 Oktober 2022

JAVASATU.COM-GRESIK- Usai menempuh pendidikan di dunia kampus, Mahasiswa di Kabupaten Gresik harapkan menjadi enterpreneur. Hal ini diungkapkan Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah saat membuka seminar kewirausahaan pasca-pandemi yang digelar oleh Dewan Mahasiswa (DEMA) Sekolah Tinggi Ekonomi Islam Kanjeng Sepuh (STEIKASSI) dan Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah (HIMESY ) Universitas Qomaruddin (UQ), Kamis (6/10/2022).

(Foto: Istimewa)

Selain itu, menurut Bu Min sapaan Wabup Gresik, pemulihan ekonomi kreatif menjadi salah satu prioritas pasca-pandemi. Khususnya di wilayah Gresik Utara. Untuk itu Bu Min menginstruksikan agar semua pihak ikut bekerja sama terutama mahasiswa.

“Yang akan memperkuat ekonomi suatu negara adalah Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), oleh sebab itu mari kita ubah mindset kita mulai dari mahasiswa ini setelah lulus harus menjadi enterpreneur. Sehingga nanti perekonomian kita bisa menjadi lebih baik,” ucap Bu Min.

Selama ini Bu Min juga merasa tujuan bersekolah hanya untuk bekerja saja itu kurang tepat. Menurutnya semua orang harus memiliki target untuk dapat membuka lapangan kerja.

Bu Min juga sempat mengutip kata-kata pendiri perusahaan raksasa Alibaba yaitu Jack Ma. Dari pandangannya UMKM akan meledak dan menjadi inti dari perekonomian suatu negara.

“Kalau menurut pendiri Alibaba Jack Ma, yang akan memperkuat ekonomi suatu negara adalah UMKM. Nah, nantinya UMKM akan tumbuh ditengah-tengah masyarakat, tidak terlihat bangunannya, tapi ekonominya luar biasa,” ujarnya.

Untuk itu Bu Min bersama Pemkab Gresik juga berjanji akan terus-menerus mensupport masyarakat Gresik. Salah satunya adalah lewat rumah vokasi. Dimana nantinya warga Gresik dapat mendaftar dan mendapatkan pelatihan yang sesuai dengan minatnya dalam bekerja.

BacaJuga :

Presiden Prabowo Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran

Skema BOSDA Gresik Ditata Ulang, Pemkab Pastikan Penyaluran Lebih Tepat Sasaran

“Jadi intinya adalah bagaimana kita menciptakan pekerjaan. Pemerintah kabupaten Gresik juga akan mensupport hal tersebut lewat Rumah Vokasi. Dimana kegiatannya akan berfokus pada pelatihan sebagai enterpreneur.” tandasnya.

(Foto: Istimewa)

Di tempat yang sama Rektor STEIKASSI Nurul Istifadhoh juga mengatakan, upaya pemulihan ekonomi kali ini tidak boleh hanya bergantung pada peluang yang diberikan oleh pemerintah setempat. Menurutnya hal itu akan percuma bila tidak dibarengi dengan keinginan dalam diri sendiri.

“Kita harus mencari peluang sendiri, meskipun dari pemerintah sudah menyediakan, tetap saja kalau kita tidak mau bergerak menggapainya, hal itu akan sia-sia” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama dekan FEBI UQ, M. Ala’udin juga menyampaikan, kunci memiliki pikiran inovatif dan kreatif adalah dengan menjadi malas. Malas yang dimaksud disini adalah bagaimana cara untuk menggapai sesuatu dengan cara yang sederhana namun efektif.

“Jadi kita itu boleh malas, sehingga nanti akan membuka peluang untuk mencari jalan yang paling sederhana dalam menyelesaikan pekerjaan, tapi tentu saja ada batasannya.” ucapnya.

Tambahan informasi, dalam pembukaan seminar dihadiri Rektor STEIKASSI Nurul Istifadhoh, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UQ M. Ala’udin, Ketua Yayasan Kanjeng Sepuh Ali Afandi, Camat Sidayu Nuryadi beserta Muspika. (Bas/Arf)

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru) X
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru) Facebook
Tags: Aminatun HabibahmahasiswaSTEIKASSI GresikUQ GresikWabup Gresik

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

BERITA TERBARU

Enviro Fair 2025, Bangkitkan Kepedulian Lingkungan Hidup Kabupaten Malang

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir

ADVERTISEMENT

Presiden Prabowo Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran

Skema BOSDA Gresik Ditata Ulang, Pemkab Pastikan Penyaluran Lebih Tepat Sasaran

Cegah Kecelakaan Bus, Polres Malang Perketat Ramp Check Operasi Zebra 2025

Prev Next

POPULER HARI INI

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

HAPI Segera Layani Bantuan Hukum untuk Warga di Lima Kecamatan Kota Malang

Operasi Zebra Semeru Polres Malang Dimulai, Siapkan ETLE hingga Tilang Manual

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

Operasi Zebra Semeru 2025 Dimulai, Polresta Malang Kota Tingkatkan Keselamatan Berlalu Lintas

BERITA LAINNYA

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir

Presiden Prabowo Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran

Siswa Sekolah Angkasa Yasarini Lanud Sultan Hasanuddin Lolos Final AEF 2025

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

Workshop Literasi Keuangan Perkuat Serikat Pekerja Kawal Transparansi Perusahaan

Prev Next

BERITA KHUSUS

DPRD Kabupaten Malang dan Bupati Sanusi Sepakat Perkuat Tata Kelola Daerah

RSUD Gresik Sehati Resmi Dibuka, Percepat Akses Layanan Kesehatan di Gresik Selatan

Prev Next

POPULER MINGGU INI

Dari Kanjuruhan ke Agroindustri, Jejak Pengabdian Lusiani Ferelia yang Tak Pernah Diam

OPINI: Pahlawan Dulu Melawan Penjajahan, Pahlawan Kini Melawan Keadaan

Operasi Zebra 2025 Dimulai 17 November, Pengamat Puji Fokus Humanis Kakorlantas Polri dan Penertiban Balap Liar

12 Tahun Pesona Gondanglegi, dari Karnaval Jadi Ikon Budaya

Konflik Kepemilikan SMK Turen Malang, Dua Yayasan Bertemu di Mapolsek Cari Solusi

  • Tentang Javasatu
  • Redaksi
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Siber
  • Kode Perilaku Perusahaan
  • Perlindungan Wartawan

© 2025 Javasatu. All Right Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

  • Beranda
  • PENDIDIKAN
  • KESEHATAN
  • EKONOMI
  • PEMERINTAHAN
  • POLITIK
  • HUKUM
  • OLAHRAGA
  • WISATA & KULINER
  • ESAI

© 2025 Javasatu. All Right Reserved