JAVASATU.COM-BATU- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batu telah mengadakan tes VO2 Max yang bertujuan untuk mengukur tingkat kebugaran atlet dalam rangka persiapan Porprov Jatim 2025. Tes ini digelar di GOR Gajahmada Kota Batu dan diikuti oleh 285 atlet dari 17 cabang olahraga (cabor) yang berpartisipasi dalam Pemusatan Latihan Kota (Puslatkot) Ring satu.
Ketua Umum KONI Kota Batu, Sentot Ari Wahyudi mengatakan, tes kebugaran, selain sebagai ajang pemusatan latihan, tes ini juga berfungsi sebagai proses seleksi atlet yang akan melanjutkan ke Puslatkot ring dua. Salah satu bagian dari tes adalah Bleep Test, di mana atlet diminta untuk berlari sesuai dengan isyarat yang semakin cepat dari waktu ke waktu.
Hal ini, kata dia, bertujuan untuk mengukur kemampuan maksimal jantung dan paru-paru atlet melalui estimasi penyerapan volume oksigen maksimal.
“Tes VO2 Max ini diikuti oleh atlet-atlet yang dipersiapkan untuk Porprov Jatim 2025, termasuk atlet Puslatkot Kota Batu Ring 1, serta untuk seleksi atlet Ring 2 dan Ring 3,” jelas Sentot Ari Wahyudi, Jumat, (28/6 2024).
Lanjutnya, dengan melibatkan atlet dari berbagai cabang olahraga, KONI Kota Batu memberikan kesempatan bagi para atlet untuk mengukur dan meningkatkan tingkat kebugaran mereka guna meningkatkan performa saat bertanding di tingkat Provinsi.
“Tes kebugaran ini juga merupakan bagian dari persiapan yang matang untuk memastikan Kota Batu dapat bersaing dengan baik dan meraih prestasi gemilang di Porprov Jatim 2025,” jelasnya menandaskan. (Yon/Saf)